Lanjutannya Mana?







“Mbak, lanjutannya mana?” tanya seorang teman pagi tadi.

“Apanya yang dilanjut?” bingung saya dengan pertanyaannya.

“Itu lho, Mbak. Cerpennya, Mbak. Yang soal jodoh-jodoh gitu,” sambungnya.


Kening masih berkerut, mencoba mengingat sesuatu. Dan … aha!

“Oh … cerpen yang judulnya ‘Brosur Rahasia’ ya?” seru saya sambil tertawa senang.    Hmm … ada juga teman yang memberi apresiasi (membaca) cerpen itu selain teman-teman di ODOP Batch3.
 
“Mbak, ditunggu lanjutannya ya,” pintanya lagi. 

“Kenapa, Mbak? Kok minta dilanjutkan?” pura-pura saya bertanya, padahal hati sudah berbunga-bunga.  Ya … siapa sih yang tidak senang bila ada yang memberi masukan untuk tulisannya. Apalagi pemula seperti saya.

“Ceritanya seru, Mbak. Jadi penasaran nih. Lagian, Mbak Nova nulisnya kurang panjang. Ayo dong, Mbak. Lanjutin lagi ya,” kembali dia merayu (eh).

“Hmm … nanti ya, Mbak. Padahal sebenarnya, tidak aku buat cerbung lho, itu. Eh … banyak teman-teman selain Mbak yang minta dilanjutin ceritanya. Ini sudah bagian kedua. Ya, nanti aku pikir dulu ya.”

“Oiya, Mbak suka baca postinganku di facebook kan? Kasih komentar, dong, jangan setor jempol saja.”
(Ujung-ujungnya nih. Hehe).

Jujur, saya senang sekali hari ini ada yang memberi apresiasi pada cerpen saya. Komentar teman tadi saya anggap mewakili suara pembaca (ehem). 

Saya senang karena cerpen saya ada yang membaca dan mengomentari. Apalagi yang memberi komentar bukan dari kalangan penulis dan minta supaya dilanjutkan ceritanya. Nah, kalau dilanjutkan, berarti cerita panjang atau cerita bersambung dong jadinya. Hehe.

Sebenarnya, yang paling membuat saya senang adalah karena ada pengakuan dari orang lain bahwa saya itu bisa menulis!

Terlebih lagi, ada postingan setiap hari di akun media sosial yang saya punya. Dan ini berkat Program One Day One Post!

Kalau saya tidak ikut tantangan untuk memposting karya setiap hari, belum tentu juga tulisan-tulisan itu ada yang melirik. Mengintip aja ogah!

Jadi memang penting untuk membangun sebuah branding sebagai penulis!

Salah satunya adalah dengan rajin memposting tulisan dan menyebarkan di akun media sosial.

Sebetulnya, apapun bisa jadi sumber ide tulisan kok. Seperti saya tadi, hanya sekedar obrolan ringan di pagi hari, bisa menginspirasi untuk menulis dan berbagi pada kalian semua. Berharap dari yang sedikit ini memberi manfaat.

Jadi, tunggu apalagi? Ayo menulis dan sebarkan tulisanmu! Tulis yang baik-baik dan memberi manfaat, ya.


#OneDayOnePost
#Batch3
#HariKe-18




Post a Comment

0 Comments